FGD dengan Stakeholders terkait dengan Tinjauan Pengembangan dan Updating Kurikulum Prodi D4 Akuntansi

Untuk menghasilkan lulusan yang baik sebagai ahli madya yang unggul, kompeten dan professional di bidang Vokasi Akuntansi serta selaras dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni serta tuntutan kedepan yang semakin kompleks, maka diperlukan suatu system kurikulum yang adaptif dan antisipatif terhadap tuntutan zaman.
    Lulusan program studi D4 Akuntansi Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta diharapkan mampu menjawab tantangan dalam kehidupan dunia industri maupun akademis atas akuntan professional yang memiliki keahlian mumpuni dan etos kerja yang baik. Oleh karena itu, kurikulum yang menjadi dasar kegiatan pembelajaranpun harus didesain untuk menjawab kebutuhan dunia industri maupun tantangan masa depan secara umum. Desain kurikulum ini tidak dapat dilakukan hanya oleh pihak internal kampus Universitas Negeri Yogyakarta melainkan juga membutuhkan dukungan, saran dan pendapat dari pihak eksternal yang terdiri dari praktisi serta akademisi di luar Universitas Negeri Yogyakarta.
    Dengan kegiatan forum diskusi ini mempunyai tujuan yaitu mengevaluasi dan memperbarui materi pengajaran pada mata kuliah program studi D4 Akuntansi yang telah ada terkait dengan relevansinya pada kondisi dunia industry. Selain itu juga untuk menentukan keahlian yang dibutuhkan oleh calon lulusan program studi D4 Akuntansi untuk dapat diintegrasikan pada kegiatan pembelajaran.    

Penulis    : Alfin Harits Norma Wildan
Editor    : Kurnia Wulandari